Jamiyyah Rutin H. Kholil

 Pertemuan Rutin

Jam'iyyah Bani Rodliyah

di Rumah H. Kholil Desa Sidakaton

      Alhamdulillah keluarga besar Bani Hj. Rodliyah - H. Jamal Yusuf yang diseponsori oleh KH. Miftachudin dan Bapak Ustadz Akyas dengan dukungan para orang tua dapat menyelenggarakan silaturahmi tahunan Halal Bi Halal sejak tahun 1992 sampai sekarang masih berjalan lancar. Bersyukur kembali kepada Allah SWT, atas gagasan KH. Miftachudin silaturahmi keluarga besar ini dapat dirutinkan lagi dalam bentuk Jam'iyyah selapanan setiap 35 hari, yang dilaksanakan setiap malam Ahad Pahing, tepatnya malam Ahad setelah Jum'at Kliwon. Kegiatan ini sudah berjalan sekira sejak tahun 2021. Kegiatan Jam'iyyah ini dilaksanakan secara bergiliran di rumah-rumah keluarga yang bersedia. Tujuan kegiatan Jam'iyyah ini untuk mempererat silaturahmi keluarga dan mendoakan secara rutin Ahli Kubur semua keluarga besar Bani Hj. Rodliyah baik yang hadir maupun tidak sempat hadir.

      Pada hari Sabtu malam Ahad tanggal 13 Juli 2014 bertepatan tanggal 8 Muharram 1446 H giliran bertempat di rumah bapak H. Muhammad Kholil di Desa Sidakaton Kecamatan Dukuhturi Kabupaten Tegal. Alhamdulillah   dihadiri kurang lebih 80 orang, ada dari Dukuhturi, Sidapurna, Kalinyamat Kulon, Sidakaton, Ketanggungan, Sumurpanggang dan lainnya. Masing-masing dari keluarga ibu Tarnyu, ibu Hj. Khoeronah, H. Yusuf, Ibu Sani, Ibu Kadem dan ibu Sawi. Pada kesempatan itu beliau sebagai tuan rumah memberi cindera mata bahan pakaian seluruh yang hadir baik bapak-bapak maupun ibu-ibu dengan harapan dapat digunakan sebagai seragam jam'iyyah Bani Hj. Rodliyah- H. Jamal Yusuf. Mudah-mudahan Allah SWT selalu memberi keberkahan hidupnya dengan kelapangan rizki dan kesehatan dan dimudahkan segala urusannya aamiin.

      Acara dimulai pada pukul 20.00 tepat, dengan acara cukup sederhana. Pembukaan oleh bapak Dedi Subuh, dilanjutkan pembacaan hadorot hadiah fatihah untuk seluruh ahli kubur bani Rodliyah oleh KH. Miftachuddin, bersambung istighosah dan pembacaan Yasin dipimpin oleh bapak Nurkholis, dan diakhiri dengan tahlil yang dipimpin oleh KH. Miftachudin. Setelah ramah tamah bendahara bapak Siswoyo seperti biasa melaporkan keadaan kas / keuangan Jamiyyah. Acara berakhir pukul 21.30.

      Berikut ini dokumentasi kegiatan Jam'iyyah rutin Keluarga Bani Hj. Rodliyah di rumah bapak H. Muhammad Kholil Desa Sidakaton.

Tuan rumah H. M. Kholil menunggu tamu

Tamu keluarga yang datang awal

Persiapan istighosah

Ibu-ibu saat tahlil













Print Friendly and PDF

0 Response to "Jamiyyah Rutin H. Kholil"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel